Ketika pertamakali The Night Pray dikenalkan dalam beberapa kesempatan tampil, banyak orang yang salah mendengar nama grup kami. Maklum, kami adalah para penganut aksen "Jowo Medhok".
"Kang, apa nama grup nasyidnya" ?
"The Night Pray mas"
"The Night Pray mas"
"oh .. The Next Pray"
"The NIGHT Pray mas" ( agak keras )
"Lha iya.. The Next Pray thow" ?
"Malam mas, malam"....
"Oh Night" The Night Pray
"Oh Night" The Night Pray
Bahkan ketika berkesempatan tampil bersama grup-grup hiphop lain, nama The Night Pray sering membuat MC kucek-kucek mata. Mungkin mereka mengira sedang berhalusinasi melihat ada grup hiphop yang memakai nama berbau religi.
Dalam beberapa sharing online maupun darat, kami sering diminta untuk mengganti nama The Night Pray dengan alasan kalau nama The Night Pray hanya akan merancukan maknanya. Juga ada yang beralasan bahwa -bermusik-bernasyid- bukanlah bagian dari ibadah, maka jangan memakai nama dengan konteks ibadah.
Padahal kami bukan asal comot memakai nama The Night Pray. Nama yang berarti "Doa Malam" ini baru didapat 2 minggu setelah lagu adinda ditulis.
Doa adalah senjata mukminin, maka setiap usaha / ikhtiar harus diiringi doa, begitu pula sebaliknya. Itulah yang sebenarnya ingin kami sampaikan dengan adanya nama ini.
Nama adalah doa, tapi bagi kami nama adalah dakwah.
Kami bukanlah orang yang alim tentang agama sehingga mampu berdakwah lewat mimbar, kami juga bukan hafidz Al-Qur'an yang berkompeten untuk mengajar.
Tapi kami hanyalah orang kecil dengan mimpi yang terlalu besar, sehingga hanya mampu memulainya dari hal-hal kecil.
Salah satunya adalah mengajak.
Jika kebaikan diibaratkan sebuah bis dan ulama adalah pengemudinya, maka izinkanlah kami menjadi kondekturnya yang berteriak-teriak mengajak orang - orang untuk masuk kedalam bis.
Jurusan surga Pak... Jurusan surga Bu...
Doa adalah senjata mukminin, maka setiap usaha / ikhtiar harus diiringi doa, begitu pula sebaliknya. Itulah yang sebenarnya ingin kami sampaikan dengan adanya nama ini.
![]() |
| by TNP teamcreative |
Nama adalah doa, tapi bagi kami nama adalah dakwah.
Kami bukanlah orang yang alim tentang agama sehingga mampu berdakwah lewat mimbar, kami juga bukan hafidz Al-Qur'an yang berkompeten untuk mengajar.
Tapi kami hanyalah orang kecil dengan mimpi yang terlalu besar, sehingga hanya mampu memulainya dari hal-hal kecil.
Salah satunya adalah mengajak.
Jika kebaikan diibaratkan sebuah bis dan ulama adalah pengemudinya, maka izinkanlah kami menjadi kondekturnya yang berteriak-teriak mengajak orang - orang untuk masuk kedalam bis.
Jurusan surga Pak... Jurusan surga Bu...

Sippp,, oiyaaa Nama juga bisa berarti sebuah Harapan dan cita-cita lhooo :-D
BalasHapus